Speaker Aktif 2.1 Altec Lansing VS 4621

September 15, 2012

Speaker Aktif 2.1 adalah speaker aktif yang terdiri dari sistem speaker 1 Subwoofer dan 2 speaker satelit (R/L). pada kesempatan ini saya coba menunjukkan salah satu desain speaker aktif 2.1 dari merk Speaker Aktif yang sudah cukup terkenal yaitu Altec Lansing.  desain speaker satelit dengan konfigurasi down firing untuk driver mid-bass, kembali dihadirkan oleh Altec Lansing melalui produknya seri VS4621 atau dikenal dengan OCTANE7.

keterangan gambar:

1.speaker satelit didesain dengan konfigurasi down-firing untuk driver (speaker) mid-bass. dengan desain ini, Altec Lansing ingin dapat menghadirkan tingkatan performa produk maupun kualitas yang tidak bisa dianggap enteng, bahkan untuk dimensi speaker maupun power yang tidak besar. tujuan dari down-firing sendiri untuk mendapatkan kreasi suara yang lebih menyebar keseluruh ruang pendengaran. jadi tidak terpaku pada satu titik sumber audio.

2. pada desain Subwoofer-nya menggunakan pendekatan yang tetap konvensional, berupa enclosure persegi dengan menerapkan tipe ported. untuk desain pada subwoofer ini, meski dengan tingkatannya yang standar, ia tetap dapat menghadirkan kualitas suara tinggi tanpa noise yang cukup berarti. bahkan ini berlaku pada putaran volume tinggi. satu hal yang positif  yaitu semua diraih dengan kebutuhan daya yang tidak terlalu besar.

3.sedikit ganjalan dalam desain, driver subwoofer tidak dilengkapi dengan grill/pelindung penutup. dimana bila kurang berhati-hati dalam menangani box subwoofer, kemungkinan akan menyebabkan rusaknya membran speaker subwoofer.

4.pada sisi kontrol operasional, speaker ini hanya menyediakan satu kendali yang berada pada speaker satelit. meski tergolong standar untuk kebanyakan speaker 2.1, namun untuk sekelas speaker seperti Altec Lansing, hal ini dianggap kurang. walaupun begitu pada kontrol sudah dilengkapi setting knop lengkap, bukan hanya untuk bass dan volume, tapi juga untuk setting treble.

5.speaker tweeter untuk menampilkan terble, ada 2 buah untuk tiap satelit. walaupun ukuran diameternya kecil, tapi akan tertutupi dengan jumlahnya yang ada 2 buah untuk tiap satelit (R/L).

sumber referensi:  PCmedia November 2010

—-00—-

silakan kunjungi juga posting-posting berikut ini:

>> Iconptc (ini juga salah satu blog yang saya punyai)

>> Membuat Box speaker Subwoofer desain sendiri

>> Membuat surround home theatre untuk komputer / laptop

>> Buat sendiri aneka macam audio amplifier

>> Keenion KDM-219 Headset Game, murah tapi tidak murahan

>> Intel HD is Not Enough for Serious Gaming

>> AMD E350 is Not Enough for Serious Gaming

>> Kumpulan artikel tentang kesehatan

Leave a comment